[JANGAN DITIRU!] Cara Pengunjung Tak Bertanggungjawab Menyembunyikan Sampah di Kebun Raya Bogor

Yang seperti ini jelas jangan ditiru dan diajarkan kepada anak-anak. Karena hal seperti ini jelas merupakan hasil dari para pengunjung tak bertanggungjawab dan mau seenaknya saja.

Mereka mungkin tahu tentang larangan membuang sampah sembarangan di Kebun Raya Bogor. Tetapi, mereka terlalu malas sekedar untuk melangkahkan kaki ke tempat sampah yang sebenarnya banyak terdapat di berbagai sudut Kebun Botani kebanggaan warga Bogor itu. Hanya, mungkin ada sisa sedikit kesadaran atau segan untuk melemparkan begitu saja botol plastik bekas minuman ke area terbuka.

Jadilah, para pengunjung tak bertanggungjawab ini berusaha menyembunyikan sampah-sampah itu. Setidaknya, apa yang mereka buang tidak terlihat langsung oleh para petugas.

Begini cara mereka.

Jangan Ditiru Cara Pengunjung Tak Bertanggungjawab Menyembunyikan Sampah di Kebun Raya Bogor

Yap. Turis tak bertanggungjawab itu menyelipkannya diantara dedaunan pohon-pohon dan tanaman.

Sayangnya, tindakan mereka ini justru bisa menyebabkan rusaknya tanaman disana. Padahal, tata tertib pengunjung Kebun Raya Bogor menyebutkan larangan merusak pepohonan yang ada.

Kesalahan si pengunjung tak bertanggungjawab ini menjadi dobel. Selain membuang sampah sembarangan, ia juga merusak tanaman.

(Baca Juga : Curug Ngumpet Si Kondang Yang Tersembunyi )

Jadi, jangan pernah ditiru. Ajarkan juga pada anak-anak untuk tidak menjadi malas berjalan menuju tempat sampah.

Mari Berbagi

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.