Sop Duren Lodaya – Sensasi MABOOK

BIsa dibayangkan bagaimana rasa keju, strawberry bercampur duren? Akan sulit untuk membayangkan bagaimana rasa gurihnya keju, asamnya strawberry, manisnya daging buah durian berada di dalam satu mangkuk.

Kalau Anda ingin mendapatkan jawabannya, berangkatlah segera ke Bogor menuju Jalan Ahmad Sobana atau Bangbarung. Temukanlah sebuah kedai bernama Sop Duren Lodaya.

Baca juga : Jalan Ahmad Sobana  – Kuliner, Beauty dan Fashion . Pada tulisan ini ada petunjuk ke arah jalan Ahmad Sobana.

Sop Duren Lodaya

Sop Duren Lodaya Bogor

Suasana di Sop Duren Lodaya di Jalan Bangbarung

Nama ini memang langsung naik daun ketika pertama kali dibuka sekitar 2 tahun yang lalu, alias tahun 2013.

Namanya langsung mencuat menjadi salah satu tempat kuliner favorit di Kota Bogor. Tidak lama setelah berdiri di Jalan Lodaya, rumah makan yang harus dikunjungi para penggemar durian ini akhirnya membuka cabang di 2 tempat lain. Salah satunya berada di Jalan Ahmad Sobana.

Hal ini menunjukkan betapa pesat perkembangannya dan tentu bagi Anda yang belum pernah berkunjung kesana, akan bertanya tentang keistimewaan tempat kuliner ini.

Sop Duren Lodaya, sesuai namanya mengandalkan si buah berduri, alias durian. Tentu Anda jangan membayangkan daging buah tersebut diolah sebagai menu lauk nasi.

Sop buah dengan berbagai nama merujuk pada kuliner mirip es campur berbasis buah-buahan. Rasanya manis dengan berbagai variasinya.

Sop Duren Lodaya pun demikian.

Sesuai namanya. Jenis buah-buahan yang dipakai disini adalah Durian atau Duren. Daging buahnya dicampur dengan berbagai jenis variasi, mulai dari biskuit regal, Oreo, Keju, Anggur, Ketan Hitam, Kacang Hijau dan berbagai variasi lainnya. Tentu saja, potongan-potongan es batu akan ditambahkan sebagai pelengkap.

Sop Duren Lodaya Bogor
Sop Durian Oreo

Bingung bagaimana rasa durian dicampur berbagai bahan tersebut?

Hanya satu kata sensasi.

Tidak pernah terbayangkan sebelumnya bahwa buah durian dicampur dengan keju akan terasa nikmat sekali di lidah. Tetapi dua bahan yang sepertinya aneh bila dipadukan bisa memberikan sebuah gabungan rasa yang menggelitik.

Kelembutan dan rasa manis sedikit asam ala durian matang bercampur gurihnya rasa keju terasa lembut dan menggoyang lidah.

Tergantung pada pilihan Anda, variasi rasa tersebut bisa semakin aneh sekaligus lezat ketika potongan strawberry masuk ke dalam mulut. Rasa asamnya akan memastikan Anda ingin segera melakukan suapan berikutnya.

Khawatir dengan bau durian?

Banyak penggemar durian yang membatasi makan durian karena tidak tahan akan bau keras buah ini. Ini juga menjadi alasan buah ini dlarang dibawa ke dalam pesawat.

Di Sop Duren Lodaya, hal ini tidak akan ditemukan. Dalam semangkuk sop duren, wangi duren yang keras tidak akan tercium. Yang ada hanya wangi samar yang justru menggoda untuk segera menikmatinya.

Satu hal yang pasti tidak perlu juga repot-repot membelah kerasnya kulit durian. Tinggal memakai sendok, Anda langsung bisa menyantap daging durian matang pilihan.

Dengan kekuatan rasa yang ditawarkan, bisa dimengerti pesatnya perkembangan tempat kuliner ini. Sop Duren Lodaya bisa dikategorikan sebagai sesuatu yang harus dicoba bila Anda berkunjung ke Bogor.

Lokasi dan Suasana Sop Duren Lodaya

Sop Duren Lodaya Bogor
Suasana di bagian dalam Sop Duren Lodaya

Ada tiga lokasi yang bisa Anda tuju, yaitu 1 di Jalan Lodaya dan 2 di Jalan Bangbarung.

Penataan di Sop Duren Lodaya jalan Bangbarung dibuat agar selain sebagai tempat makan, lokasinya bisa dijadikan tempat nongkrong.

Anda bisa memilih meja-meja yang berjajar di teras atau di dalam ruangan.

Yang membuatnya sedikit unik adalah lampu-lampu dengan selubung yang menyerupai durian bergantung dimana-mana.

Daftar Menu dan Harga Sop Duren Lodaya

Selain menu andalan berupa Sop Durian, Sop Duren Lodaya juga menyediakan berbagai jenis makanan dan minuman lainnya. Beberapa diantaranya adalah siomay, batagor dan jajanan lainnya.

Meskipun demikian, kebanyakan pengunjung datang kesini untuk merasakan sensasi dari berbagai kreasi kuliner berbahan durian.

Ukuran sop duren yang ditawarkan dibagi dua. Ukuran kecil yang diberi nama PAS dan ukuran besar yang dilabeli MABOOK. Ukuran kecil akan pas untuk Anda yang tidak terlalu suka buah ini tetapi kalau Anda adalah penggemar, MABOOK yang harus dipilih.

Harganya pun tidak terlalu mahal dan akan terjangkau oleh banyak kalangan. Daftar harga sop duren di Sop Lodaya bisa dilihat di bawah ini.

Nama Makanan Ukuran Harga (Rp.)
Sop Durian Lengkap 2 topping Pas 14000
Sop Durian Lengkap 2 topping Mabook 20000
Sop Durian Lengkap 3 topping Pas 15000
Sop Durian Lengkap 3 topping Mabook 21000
Sop Durian Browny Pas 16000
Sop Durian Browny Mabook 22000
Sop Durian Buah Pas 16000
Sop Durian Buah Mabook 22000
Sop Durian Cendol Pas 13000
Sop Durian Cendol Mabook 19000
Sop Durian Ketan Hitam Pas 13000
Sop Durian Ketan Hitam Mabook 17000
Sop Durian Anggur Pas 15000
Sop Durian Anggur Mabook 20000
Sop Durian Oreo Pas 15000
Sop Durian Oreo Mabook 19000
Sop Durian Regal Pas 18000
Sop Durian Regal Mabook 23000
Sop Duren Spesial Pas 23000
Sop Suren Spesial Mabook 29000

Nah, Anda pilih mau Mabook duren atau hanya ingin mencicipi. Terus terang, sayang kalau Anda ke Kota Bogor tidak mencicipi lezatnya cita rasa sop duren ala Sop Duren Lodaya ini.

O ya, kalau Bogor terlalu jauh. Mungkin Anda bisa menemukan outlet Sop Duren Lodaya di beberapa kota seperti Bekasi, Depok, Jakarta, dan Yogyakarta.

Mari Berbagi

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.